Arsenal Imbang di Kandang kontra Munchen
clevedontownafc.co.uk – Arsenal gagal meraih kemenangan pada saat menjamu Bayern munchen di Emirates Stadium kamis, 10 April 2024 yang lalu.
Hasil imbang tersebut merupakan sebuah kerugian sebab pada leg ke-2 putaran Quarterfinal Liga Champions nanti akan di mainkan di Allianz Arena, markasnya Bayern Munchen.
Gagal Menang di Emirates Stadium
Pasukan Mikel Arteta harus puas dengan hasil imbang 2-2 di akhir laga, hasil imbang ini tak membuat sang manajer asal Spanyol puas sebab ia menilai anak-anak asuhnya bermain dengan baik dan harusnya bisa memetik kemenangan di laga tadi.
Jalannya pertandingan antar kedua tim berlangsung sengit, Laga baru berjalan 12 menit ketika tim tuan rumah berhasil membuka keunggulan melalui Bukayo Saka pada menit ke-12 sayang, keunggulan tim tuan rumah tak berlangsung lama 6 menit kemudian tim tamu berhasil menyamakan keudukan melalui S. Gnarby.
Bayern berhasil menambah keunggulan menjadi 2-1 ketika H. Kane berhasil mencetak gol dari titik putih usai pemain Munchen di langgar di kotak terlarang.
Leandro Trossard berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-76 setelah menerima umpan dari Gabriel Jesus.
Hingga peluit panjang dibunyikan tak ada lagi skor yang tercipta di laga ini.
Tugas Berat Arsenal di Leg ke-2
Mikel Arteta nampaknya akan memiliki tugas yang berat di leg ke-2 nanti pasalnya mereka harus bertandang ke markas Bayern Munchen.
The Bavarian dikenal sangat tangguh saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
Arteta mengatakan timnya tidak akan terpengaruh dengan pendukung tuan rumah di leg ke-2 nanti,
ia mengatakan hanya akan fokus pada timnya sendiri meskipun mesti bertandang ke markas Munchen namun pelatih berkebangsaan Spanyol
tersebut tetap percaya diri dan opstimis bisa mengalahkan klub raksasa Jerman tersebut.
Thomas Tuchel cukup puas dengan hasil imbang yang di raih timnya kala bertandang ke Emirates stadium, ia mengatakan akan mengalahkan tim meriam London di Leg ke-2 nanti.